
Medan, 26 Februari 2025, Dosen dan Mahasiswa FEB UMN Al-Washliyah menghadiri Seminar Asuransi Tentang Prospek dan Tantangan Perasuransian di Indonesia yang diadakan oleh FEB Universitas Sumatera Utara bertempat di Aula Prof. Dr. Suhadji Hadibroto, FEB USU.
Menurut KBBI, asuransi merupakan pertanggungan di antara dua pihak yang mana satu pihak memiliki kewajiban untuk membayar iuran, sedangkan pihak lain berkewajiban memberi jaminan secara penuh kepada pembayar iuran bila terjadi sesuatu yang menimpa atau terkait barang milik pembayar, sesuai dengan perjanjian yang telah dibuat.
Sektor industri asuransi umum memberikan prospek yang cerah di 2025. Analis Riset dari Philip Sekuritas Edo Ardiansyah memprediksi sektor asuransi umum di Indonesia 2025 mengalami pertumbuhan. Hal ini didorong oleh meningkatnya kelas menengah dan kesadaran yang lebih tinggi akan pentingnya perlindungan finansial.
Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) mengungkapkan bahwa terdapat empat tantangan yang masih dihadapi oleh industri asuransi dan diprediksi akan berlanjut hingga 2025. Togar Pasaribu selaku Direktur Eksekutif AAJI menyampaikan ada empat tantangan tersebut antara lain kenaikan klaim medis akibat inflasi medis, perubahan regulasi terkait prinsip utmost good faith, pelemahan daya beli masyarakat, serta tingkat penetrasi asuransi yang rendah.
Narasumber pada seminar ini adalah …..
Diharapkan dengan adanya seminar ini, dosen dan mahasiswa mengetahui bagaimana prospek dan tantangan perasuransian di Indonesia. Sehingga dapat menambah wawasan dosen dan mahasiswa mengenai industri asuransi.